Inilah Cara Paling Mudah Menilai Perhiasan Berlian Berkualitas - Tilang Net <!-- Global site tag (gtag.js) - Google Analytics --> <script async='async' src='https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=G-2BG3PV2E2Q'></script> <script> window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-2BG3PV2E2Q'); </script>

Tilang Net

Selamat datang di Tilang.net sarana baca terupdate dan terpercaya.

Breaking News

Sunday, May 22, 2022

Inilah Cara Paling Mudah Menilai Perhiasan Berlian Berkualitas

Sekarang ini berlian menjadi incaran para wanita dikarenakan keindahannya. Selain itu dari segi harga juga lumayan tinggi jika kita bandingkan dengan jenis perhiasan yang lain. Jadi para pecinta berlian kini perlu merogoh kocek dalam. Kini anda pun harus mengerti seperti apa perhiasan berlian berkualitas.

Sebetulnya harga dari berlian ini bergantung pada kualitas sekaligus karatnya. Bisa saja harganya mencapai jutaan bahkan juga miliaran rupiah. Namun masih ada saja perhiasan berlian yang kini dijual dengan harga terjangkau yakni harga mulai Rp 5 jutaan saja.

Kini ada banyak produk perhiasan berlian yang telah dihadirkan oleh The Palace Jeweler untuk dijadikan sebagai pilihan. Anda pun bisa menentukan sebuah pilihan sesuai dengan selera dan keinginan masing-masing. Pembelian produk perhiasan berlian bisa sesuai budget yang dimiliki. 

Namun alangkah baiknya sebelum membeli harus mengerti seperti apa perhiasan berlian yang berkualitas itu. Jangan sampai hanya asal memilih hingga rasa kecewa pun datang.

Cara Mengetahui Perhiasan Berlian Berkualitas

Perlu anda ketahui jika memang berkeinginan membeli perhiasan berlian. Alangkah baiknya mengetahui cara mudah mengenali perhiasan berlian berkualitas agar nantinya tidak salah menentukan pilihan. Supaya lebih jelas sebaiknya simak uraian berikut ini:


Asahan atau cut

Kualitas berlian bisa kita lihat dari cara berlian itu memantulkan sinarnya dan berkilau. Bukan hanya bentuk berlian seperti halnya hati, bundar, oval, persegi ataupun pir. Kualitas asahan berlian yang bagus mampu kita lihat dari cara berlian memantulkan cahaya secara sempurna.

Dari sini asahan berlian terbilang penting sekali untuk diperhatikan. Sebab tahapan ini menentukan keindahan sekaligus nilai berlian. Biasanya asahan ini menjadi bagian paling rumit untuk bisa dianalisa sekaligus dikerjakan.

Menilai kualitas asahan berlian,proporsi berlian menjadi standar utama yang perlu dipergunakan untuk mengevaluasi seberapa bagusnya hasil potongannya. 

Warna atau color

Perhiasan berlian berkualitas juga bisa kita lihat dari warnanya. Semakin jernih berlian maka semakin tinggi kualitas suatu berlian. Inilah mengapa berlian yang dianggap sempurna tidak mempunyai rona warna, murni dan bersih layaknya setetes air. 

Penilaian standar warna pada suatu berlian biasanya dinilai dari D hingga Z dimana berlian mempunyai kualitas warna paling jernih. Jika kita bandingkan dengan lainnya pasti sangatlah bagus sekali.

Jadi usahakan anda mampu melihat secara cermat bagaimana sebetulnya warna berlian itu sendiri. Jangan sampai nantinya sembarangan dalam memilih hingga membuat kecewa.

Kejernihan

Kejernihan dari berlian biasanya merujuk pada tidak adanya kecacatan bahkan noda pada berlian. Meskipun bisa dikatakan tiada berlian yang sempurna. Namun semakin bersih berliannya maka semakin tinggi pula nilainya. Penilaian kejernihan berlian hadir dalam 6 kategori menarik yang biasanya diidentikkan pula menjadi 11 penilaian terbaik. 

Dari sini seharusnya anda paham akan kejernihan berlian yang berkualitas. Pastikan berlian yang anda beli ini memang bagus dan bernilai jual. Hingga anda pun merasa percaya diri untuk menggunakannya.

Berat berlian

Perhitungan untuk berat berlian didefinisikan sebagai 200 miligram per karatnya. Berat berlian biasanya menjadi penentu harga sekaligus nilai sebuah berlian. Bisa dikatakan semakin besar berlian semakin banyak orang berminat. 

Biasanya berlian dengan ukuran lebih besar ini begitu sulit ditemukan. Tetapi ada dua berlian dengan berat karat sama namun mempunyai harga berbeda. Jadi semua sebetulnya tergantung pada asahan, warna maupun kejernihan berlian.

Itulah tadi sekilas penjelasan menarik mengenai cara mengetahui perhiasan berlian berkualitas. Semoga saja dengan hadirnya uraian di atas mampu memperluas pengetahuan anda. 

Apalagi bagi siapa saja yang kini berkeinginan membeli berlian untuk koleksi dan dikenakan dalam momen tertentu. Kini anda bisa membeli berlian sesuai dengan budget yang dimiliki.  

No comments:

Post a Comment

2016. Powered by Blogger.

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages