Resep Kue Kering Keju Renyah Yang Sangat Mudah Dibuat - Tilang Net <!-- Global site tag (gtag.js) - Google Analytics --> <script async='async' src='https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=G-2BG3PV2E2Q'></script> <script> window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-2BG3PV2E2Q'); </script>

Tilang Net

Selamat datang di Tilang.net sarana baca terupdate dan terpercaya.

Breaking News

Saturday, September 17, 2016

Resep Kue Kering Keju Renyah Yang Sangat Mudah Dibuat



Membuat kue kering merupakan sesuatu yang menyenangkan bagi ibu rumah tangga. Apalagi jika anda baru membina keluarga dan belajar memasak, tidak ada salahnya andapun menyempurnakan kemampuan anda dengan membuat aneka kue kering yang bisa dilakukan dengan mudah. Meskipun mudah dilakukan, namun kue kering sangat disukai semua anggota keluarga dan menjadi makanan istimewa yang umumnya hadir di hari raya. Salah satu jenis kue kering yang bisa anda coba buat adalah kue kering keju yang rasanya sangat gurih, membuat orang yang menikmatinya tidak bisa jauh dari toples anda. Aneka kue kering juga sangat baik dijadikan bekal anak untuk ke sekolah, agar anak tidak jajan sembarangan. Berikut ini kami hadirkan resep kastengel yang bisa anda ikuti dengan sangat mudah, cukup diaduk-aduk, tanpa membutuhkan mixer.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Siapkan beberapa bahan untuk membuat kue kering keju, diantaranya 150 gram margarin, 150 gram butter, 2 sendok makan susu bubuk, 100 gram keju edam yang telah diparut halus, 100 gram keju kesukaan anda yang diparut halus, 150 gram terigu protein sedang, dan 50 gram tepung maizena. Untuk bahan olesan, siapkan 2 buah kuning telur, 1 ½ sendok teh minyak goreng, dan 50 gram keju kesukaan anda diparut tebal untuk taburannya.

2. Langkah pembuatan

Pertama-tama, siapkan wadah besar untuk mengolah margarin, butter dan susu bubuk. Aduk semua bahan tersebut hingga rata menggunakan spatula, masukkan keju edam dan keju kesukaan anda lalu aduk lagi sampai rata. Tambahkan tepung terigu dan maizena yang telah diayak secara perlahan sambil diaduk menggunakan spatula, lakukan terus sampai terigu dan maizena habis. Ambil adonan lalu giling di atas meja yang telah diberi taburan terigu atau dilapisi plastik menggunakan rolling pin sampai mencapai ketebalan kira-kira 1 cm dan cetak menggunakan cetakan kue sesuai selera anda. susun di atas loyang polos hingga adonan habis. Olesi adonan dengan campuran kuning telur dan minyak goreng lalu taburi keju yang telah diparut. Terakhir, masukkan ke dalam oven yang telah dipanaskan dengan suhu 145-150 derajat celcius dan panggang sampai kue kering keju matang.
2016. Powered by Blogger.

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages